Siasati Kulit Tampak Lebih Cerah dengan Makeup

Siasati Kulit Tampak Lebih Cerah dengan Makeup

Kulit cerah dan bebas noda. Kondisi wajah ini sepertinya menjadi idaman hampir setiap wanita. Apalagi secara genetik dan geografis, kulit wajah wanita Indonesia umumnya memiliki pori-pori besar, berminyak, dan mudah timbul flek hitam akibat efek buruk sinar matahari. Jangan salahkan kondisi alam, sebaiknya koreksi caramu merawat kulit dan amati kembali produk makeup yang kamu pilih.

Sambil mewujudkan impian kulit cerah, tidak ada salahnya menyiasati kulit tampak lebih cerah dengan mengaplikasikan makeup. Namun, penting diingat bahwa trik fake it till you make it ini hanyalah solusi sementara untuk kulit tampak lebih cerah. Jadi, jangan lupa untuk terus memperhatikan produk perawatan wajah dan asupan vitamin yang kamu konsumsi setiap hari. Perawatan kulit dari luar dan dalam akan mempercepat terwujudnya impian kulit cerah.

Trik Makeup agar Kulit Cerah dan Sehat

Pernahkah kamu mendengar teknik strobing makeup? Untuk mencoba teknik ini kamu membutuhkan highlighter baik yang berbentuk krim, bubuk, atau cair dan kuas wajah. Caranya, pulas highlighter menggunakan kuas hanya di bagian yang ingin ditonjolkan seperti tulang hidung, tulang pipi atas, bibir bagian atas, dagu, dan tulang alis. Ingat, selalu gunakan kuas yang bulunya tidak terlalu besar atau kecil agar hasil baurannya lebih merata.

Bagian wajah tersebut biasanya lebih dulu terkena cahaya sehingga menimbulkan efek glowing, artinya kulit tampak cerah dan sehat. Trik ini dilakukan setelah kamu mengaplikasikan blush on. Sebaiknya jaga kelembapan kulit dengan pelembap wajah karena hasil akhirnya akan telihat lebih bagus.

Highlighter biasanya tersedia dalam warna metalik perak, pink, dan keemasan. Pilih warna highlighter yang menyerupai warna kulit wajahmu. Jika kamu memiliki kulit kecokelatan, pilih highlighter warna keemasan. Sedangkan jika kulit kamu cenderung pucat pilih highlighter pink atau perak.

Wujudkan Kulit Cerah dengan Pelembap Kulit

Salah satu faktor highlighter dapat memberikan hasil maksimal adalah penggunaan pelembap wajah sebelumnya. Hilangkan mitos pelembap wajah bisa memicu wajah berminyak, justru pelembap wajah yang tepat bisa membantu kamu mendapatkan kulit cerah dan sehat.

Pilih pelembap yang mengandung vitamin E alami yang terbukti mampu menjaga kelembapan dan mengembalikan kekenyalan kulit. Jika Anda sudah memasuki usia 30 tahun, mulailah perbaiki kondisi kulit dengan produk perawatan yang tepat dan suplemen yang mampu mempertahankan keremajaan kulit yaitu Natur-E Advanced yang mengandung bahan alami seperti Astaxanthine yang terbuat dari ganggang merah yang berfungsi sebagai super antioksidan yang terbukti mengurangi kerutan, meningkatkan kelenturan, mencegah kulit kering, meningkatkan kelembapan dan juga dapat menghaluskan kulit.

Baca juga :
triger otp-1

Kode akan dikirim ke nomor berikut:


triger otp-2

Masukkan kode kamu
di sini:


triger otp-3

Kode yang kamu masukkan salah.

Yuk cek lagi!