Penuaan Dini Bikin Langkahmu Terhenti? Yuk, Lakukan Yoga Wajah

Penuaan Dini Bikin Langkahmu Terhenti? Yuk, Lakukan Yoga Wajah

Tak dapat dipungkiri, seiring pertambahan usia maka kulit wajah akan mengalami kedur. Jangan panik! Kamu bisa melakukan yoga wajah untuk mengencangkan kembali kulit wajahmu. 

Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dengan yoga wajah, antara lain:

1. Membuat kulit wajah lebih bercahaya

Gerakan menggerakkan dan memijat wajah dengan lembut ini akan meningkatkan suplai darah dan oksigen. Kondisi ini dapat membantu kulit tampak glowing dan tampak awet muda.

2. Mengurangi munculnya garis halus dan kerutan

Bukan hanya glowing, peningkatan sirkulasi setelah melakukan yoga wajah juga membantu produksi kolagen. Jika dilakukan secara konsisten, kulit akan terasa lebih kencang dan halus.

3. Meredakan stress dan merelaksasi otot wajah

Stres juga bisa terlihat dari raut wajah yang tampak menegang. Redakan ketegangan otot-otot wajah dengan melakukan teknik pemijatan wajah yang dapat menghilangkan stress, mencegah sakit kepala, dan meningkatkan kualitas tidur.

4. Menguatkan otot sekitar mulut dan mengenyalkan bibir

Yoga wajah juga dapat membantumu memperkuat otot-otot di sekitar mulut dan membantu mengencangkan bibir yang kehilangan volumenya seiring pertambahan usia. Plusnya, latihan ini juga baik untuk pipi dan rahang, lho.

5. Memperbaiki kontur wajah

Hilangnya elastisitas kulit di sekitar garis rahang menjadi salah satu tanda awal penuaan. Lakukan yoga wajah sederhana untuk mengencangkan dan memperbaiki kontur wajah, agar tampilan lebih mudah.

Beberapa gerakan dalam melakukan yoga wajah, di antaranya:

1. Pemanasan

Dalam setiap yoga wajah, kemungkinan akan merasakan sensasi hangat tapi seharusnya tanpa rasa sakit atau tidak nyaman. Mulai dengan tangan dan wajah yang bersih, gunakan minyak atau serum untuk membantu jari-jari bergerak di atas kulit. Sebagai awal, mulai 5-10 menit dan tingkatkan frekuensinya hingga 15-20 menit per hari.

2. Gerakan untuk mengatasi double chin

Buat yang doyan selfie, gerakan yoga wajah ini mungkin terasa familiar. Cukup menarik pipi ke arah dalam dan tahan selama 30 detik. Rilekskan kembali otot-otot wajah lalu ulangi gerakan yang sama sebanyak 4-5 kali.

3. Gerakan untuk menghilangkan lingkaran hitam

Bermasalah dengan lingkaran hitam di bawah mata? Coba gunakan gerakan yoga wajah yang dapat meningkatkan sirkulasi oksigen dan mengurangi bengkak di bawah mata. 

Gunakan sentuhan ringan saat menempatkan jari manis di bagian dalam alis. Tepukkan jarimu ke arah luar alis dengan lembut, lalu tekan pelipis selama beberapa detik. Tepukkan jari tangan di atas tulang pipi hingga ke sudut mata bagian dalam, lanjutkan untuk 30 detik.

4. Gerakan untuk ‘chubby cheeks’

Memiliki pipi yang tampak tembem sering dikeluhkan, karena membuat wajah terlihat lebih bulat. Untungnya, hanya perlu 20-30 menit sehari untuk mengencangkan pipimu di rumah. 

Gerakan yoga wajah yang satu ini dapat membantu memperkuat dan mengencangkan otot-otot di sekitar pipi dan mulut. Mulai dengan menirukan cara mengucapkan huruf X dan O, rentangkan bibir sejauh mungkin. Ulangi metode ini sebanyak 15kali untuk hasil yang maksimal. 

Selain melakukan yoga wajah, saatnya untuk terus melaju cantik muda yang didukung oleh Natur-E Advanced Anti-Aging Face Series. Gabungan kebaikan bahan-bahan alami Astaxanthin, Lycopene dan Vitamin E, menjadikannya sebagai skincare yang efektif menghilangkan kerutan di dahi dalam 14 hari. 

Mulai dengan Natur-E Advanced Anti-Aging Face Wash, yang efektif mengangkat kotoran dari kulit dan menjaganya tetap lembut. Lanjutkan dengan Natur-E Advanced Anti-Aging Serum untuk atasi tanda penuaan dini dengan 3 kandungan alami, Astaxanthin, Vitamin E, dan Lycopene.

Berikan perhatian ekstra pada kulit sekitar mata yang rentan muncul garis halus dan lingkaran hitam. Lewat aplikator yang pratis dan higienis, oleskan Natur-E Advanced Anti-Aging Eye Cream yang mengandung Astaxanthin, Lycopene, dan Vitamin E.

Tutup rutinitas perawatan kulit di pagi hari dengan Natur-E Advanced Anti-Aging Day Cream, yang bantu lindungi kulit selama beraktivitas. Kandungan Astaxanthin dan SkinRefine Formula di dalamnya efektif menghilangkan tanda penuaan dini, sedangkan SPF23/PA+ cegah efek buruk sinar matahari.

Di malam hari, aplikasikan Natur-E Advanced Anti-Aging Night Cream sebelum tidurKombinasi Astaxanthin, SkinRefine Formula, dan Olive Oil di dalamnya membantu regenerasi kulit agar tanda-tanda penuaan dini berkurang.

Lengkapi dengan perawatan kulit dari dalam, cukup konsumsi Natur-E Advanced Soft Capsule sekali sehari untuk pertahankan cantikmu. Kandungan Astaxanthin yang 6000 kali lebih kuat dari antioksidan lainnya, vitamin E alami 100IU, dan Lycopene bantu jaga kulit dan imun tubuhmu.

Jangan biarkan langkahmu terhenti karena kehilangan kepercayaan diri, hempas tanda penuaan dengan perawatan kulit yang tepat.

Baca juga :
triger otp-1

Kode akan dikirim ke nomor berikut:


triger otp-2

Masukkan kode kamu
di sini:


triger otp-3

Kode yang kamu masukkan salah.

Yuk cek lagi!