Kenali Istilah-Istilah Seputar Vitamin Natur-E Berikut Ini

Vitamin E sebagai salah satu antioksidan yang dapat memelihara kelembutan, kesegaran dan kesehatan kulit. Vitamin E bermanfaat sebagai anti oksidan yang dipercaya berkhasiat pada kulit, yaitu memperlambat proses penuaan, melindungi fungsi imunitas kulit, menurunkan resiko terjadinya kanker, mencegah terjadinya penuaan dini, dan menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh dari timbulnya berbagai penyakit yang disebabkan oleh radikal bebas seperti kanker dan lain-lain. 

Vitamin Natur-E boleh dikonsumsi mulai dari remaja, ibu hamil, menyusui dan orang tua. Kapsulnya terbuat dari gelatin yang berasal dari tulang sapi sehingga halal untuk dikonsumsi siapa aja dari semua kalangan. Soft kapsul vitamin Natur-E terbuat dari ekstrak minyak biji bunga matahari yang mengandung vitamin E aktif dan alami (d-alfa-tokoferol). Minyak biji bunga matahari mengandung asam linoleat, salah satu lemak yang baik untuk kesehatan tubuh khususnya kulit. Selain itu suplemen kulit ini mengandung ekstrak minyak kecambah dan minyak kacang kedelai yang juga mengandung vitamin E. 

Tips Memilih Suplemen Vitamin E
Pertama, perhatikan komposisinya. Vitamin E ada dua jenis, yaitu vitamin E alami dan vitamin E sintetik. Produk vitamin E alami biasanya mencantumkan keterangan d-alpha Tocopherol. Bila tidak, kemungkinan produknya mengandung vitamin E sintetik. Vitamin E alami potensinya dua kali lebih baik dari vitamin E sintetik.

Kedua, cari tahu sumbernya. Sumber terbaik dari alam untuk vitamin E alami adalah dari ekstrak biji gandum dan biji bunga matahari. 

Tips berikutnya, perhatikan jumlah kandungan vitamin E per kapsulnya. Kebutuhan kulit dan tubuh terhadap vitamin E alami adalah antara 100 sampai 300 international units (IU). Jumlah kebutuhan tergantung dari usia, jenis kulit, serta banyaknya aktivitas luar ruangan.

Untuk usia di bawah 30 tahun, dibutuhkan asupan vitamin E alami 100 sampai 200 IU. Seiring usia bertambah serta aktivitas yang meningkat, bisa ditambahkan sampai 300 IU untuk hasil yang maksimal.
Sebaiknya konsumsi suplemen vitamin E dalam dosis kecil karena membutuhkan lemak untuk proses penyerapan vitamin E. Dengan dosis kecil, vitamin E lebih efektif terserap.

Istilah-istilah Seputar Vitamin Natur-E (IU, D-alpha tochoperol, Astaxanthin)
IU adalah internastional units, satuan khusus untuk vitamin E. Vitamin E yang terjadi secara alami ada dalam delapan bentuk kimia (alpha, beta-, gamma-, dan delta-tocopherol) yang memiliki tingkat aktivitas biologis yang berbeda-beda. Alpha- (atau α-) tocopherol adalah satu-satunya bentuk yang diakui untuk memenuhi kebutuhan manusia. 

Astaxanthin adalah salah satu jenis karotenoid. Karotenoid merupakan pigmen alami yang menyebabkan tanaman atau hewan memiliki warna merah atau merah muda. Pigmen ini paling umum ditemukan dalam salmon, tapi terdapat jenis alga tertentu yang memiliki kandungan astaxanthin tertinggi. Sumber alami lain untuk pigmen larut lemak ini adalah berbagai makanan laut, seperti udang serta lobster. Sebagai antioksidan, astaxanthin dipercaya memiliki berbagai manfaat, misalnya untuk melawan efek radikal bebas, menjaga ketahanan tubuh, serta memelihara kesehatan.

Mengonsumsi vitamin E itu penting, girls! Sebab, tingginya kandungan anti-oksidan dalam setiap soft kapsul vitamin Natur-E mampu memberikan banyak manfaat terhadap tubuh, terutama untuk kesehatan kulitmu. Natur-E adalah suplemen vitamin E yang dosisnya telah disesuaikan untuk kebutuhan harian kamu, lho.

Berasal Dari Bahan Alami, Vitamin Natur-E Aman Dikonsumsi Dalam Jangka Panjang

1. Minyak Biji Bunga Matahari
Natur-E sebagai suplemen vitamin E mengandung minyak yang terbuat dari ekstrak biji bunga matahari yang kaya akan vitamin E dan merupakan sumber vitamin E alami. Minyak biji bunga matahari mengandung asam linoleat, salah satu lemak yang baik untuk kesehatan tubuh.

2. Minyak Biji Kecambah
Natur-E juga memiliki kandungan minyak biji gandum yang mengandung asam lemak tak jenuh sehingga mudah diserap tubuh. Minyak biji gandum juga bisa berfungsi sebagai anti-peradangan yang bisa digunakan untuk mencegah gatal-gatal dan meringankan iritasi, melembapkan kulit sehingga kulit terhindar dari pecah-pecah.

3. Minyak Kacang Kedelai
Minyak kacang kedelai memiliki tekstur yang hampir sama dengan minyak pada umumnya tetapi minyak kedelai memiliki manfaat khusus yang menjadikannya lebih istimewa, salah satunya meningkatkan kadar HDL (lemak baik) kolesterol dan menurunkan LDL (lemak jahat) kolesterol.
Pada dasarnya vitamin E yang terkandung dalam Natur-E bersifat larut dalam lemak. Sesaat setelah diminum, vitamin E akan langsung diserap oleh lemak, sehingga proses pencernaannya tidak melewati ginjal sama sekali. Jadi aman dikonsumsi dalam jangka panjang dan tidak merusak ginjal. Fakta lainnya, vitamin Natur-E bahkan boleh dikonsumsi dalan jangka waktu panjang, lho! Sebab, dosis yang ada pada setiap kapsul Natur-E telah disesuaikan dengan kebutuhan vitamin E manusia, yakni 100 IU sampai 300 IU per harinya.
 

Baca juga :
triger otp-1

Kode akan dikirim ke nomor berikut:


triger otp-2

Masukkan kode kamu
di sini:


triger otp-3

Kode yang kamu masukkan salah.

Yuk cek lagi!