aturan minum natur-e yang benar berapa kali

Aturan Minum Natur-E Untuk Pemula

Memberikan asupan suplemen vitamin E untuk kulit dan tubuh kini lebih mudah semenjak ada Natur-E kapsul. Selain merupakan sumber vitamin E yang baik untuk kulit, Natur-E juga memiliki cangkang kapsul lunak (soft capsule) yang mudah di telan dan mudah larut dalam tubuh. Kapsul lunak tersebut terbuat dari gelatin yang berasal dari tulang rawan sapi.

Gelatin sebagai bahan pembuat kapsul lunak yang biasa digunakan di bidang farmasi. Gelatin yang terdapat pada Natur-E kapsul pun telah memenuhi persyaratan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Karena terbuat dari tulang rawan sapi, Natur-E kapsul pun halal dan aman di konsumsi. Tertarik untuk mencobanya? Sebelum mengonsumsi , simak dulu varian Natur-E kapsul dan aturan minum Natur-E agar manfaat vitamin E untuk tubuh dan kulit bisa optimal.

Kenali 3 Varian Natur-E Kapsul

Sebagai suplemen vitamin E, Natur-E memiliki 3 varian dengan kandungan IU (Internationl Unit) yang berbeda. Agar lebih mudah dikenali, kamu bisa membedakan Natur-E kapsul berdasarkan warna kapsulnya.

  1. Natur-E Daily Nourishing 100 IU

    Soft capsule-nyaberwarna hijau di dalamnya mengandung vitamin E alami 100 IU. Cocok untuk mengatasi kulit kering dan kusam di usia 18 hingga 24 tahun.

  2. Natur-E Daily Nourishing 300 IU

    Warna Natur-E kapsul ini kuning. Kandungan vitamin E alami 300 IU di dalamnya mampu memberikan kelembapan ekstra dan meratakan wanra kulit. Cocok untuk perempuan usia 25-34 tahun.

  3. Natur-E Advanced

    Soft capsule-nya berwarna merah marun yang mengandung vitamin E, lycopene dari tomat, dan terutama astaxanthin dari ganggang merah. Rutin mengonsumsi kapsul ini bisa membantu perempuan usia 35 tahun ke atas untuk menjaga kulit agar tetap kencang, bebas kerutan, dan flek hitam.

Begini Ternyata Aturan Minum Natur-E yang Benar

Aturan minum Natur-E sebagai suplemen vitamin E untuk kulit pun sebenarnya mudah. Meskipun begitu, ternyata tidak semua perempuan mengetahui aturan minum Natur-E yang benar. Padahal dengan mengonsumsi Natur-E kapsul sesuai dosis yang dianjurkan, manfaat dari suplemen ini akan menjadi lebih maksimal! Yuk, ikuti aturan minum Natur-E yang benar di bawah ini!

Meski baik di konsumsi secara rutin, bukan berarti tidak ada aturan minum Natur-E yang harus diikuti. Sebaiknya sesuaikan dosis Natur-E kapsul dengan usiamu. Berikut aturan minum Natur-E yang dianjurkan berdasarkan usia:

  1. Usia 18-24 tahun: 1x sehari (disesuaikan dengan kondisi dan masalah pada kulit) Natur-E 100 IU
     
  2. Usia 25-30 tahun: 1x sehari Natur-E 300 IU 
     
  3. Usia 35 tahun ke atas: 1x sehari Natur-E Advanced Soft Capsule
     

Selain dosis tersebut, aturan minum Natur-E sebaiknya di konsumsi setelah makan. Mengapa? Karena vitamin E termasuk vitamin yang larut dalam lemak, maka proses penyerapannya akan sempurna bila ada makanan yang kamu konsumsi sebelumnya.

Baca juga :
triger otp-1

Kode akan dikirim ke nomor berikut:


triger otp-2

Masukkan kode kamu
di sini:


triger otp-3

Kode yang kamu masukkan salah.

Yuk cek lagi!