5 Tips Cantik Luar Dalam Kini dan Nanti

Evi,

10 Jul-2017

Share :

Perempuan mana yang enggak mau selalu tampil cantik setiap saat pada usia berapa pun? Saya jamin siapa pun mau. Tentunya cantik luar dalam. Cantik yang sehat adalah prioritas utama saya. Pernah dengar ungkapan bahwa perempuan makin tua makin tebal riasannya? Sebenarnya saya enggak suka sih ungkapan itu. Riasan itu pilihan, tampil cantik itu keharusan. Ukuran cantik tentu berbeda-beda, jalan menuju cantik juga banyak ragam, makanya saya tekankan bahwa cantik sehat itu pilihan saya. Cantik yang membuat saya percaya diri dan nyaman sama diri sendiri.

Saya termasuk perempuan yang aktif beraktivitas di luar ruangan. Seringkali orang lain mengira bahwa profesi saya sebagai penulis novel dan blogger hanya berkutat di depan laptop, berada di rumah atau ruang tertutup untuk menulis saja. Anggapan tersebut keliru. Dalam menulis novel, saya banyak melakukan riset sesuai kebutuhan cerita. Misalnya, tiga tahun ini saya sedang mempersiapkan novel bertema kopi. Mau enggak mau saya harus terjun ke lapangan. Observasi dari satu perkebunan ke perkebunan lain, mengikuti acara-acara barista, sampai magang di kedai kopi. Observasi ke perkebunan kadang membutuhkan waktu berhari-hari, dari pagi sampai malam. Kulit saya sering terpapar sinar matahari, radikal bebas, dan sebagainya. Tapi saya enggak menyerah karena takut kulit menjadi hitam, kusam, atau kering.

Katanya menjadi cantik itu mahal dan sakit. Saya enggak memungkiri hal tersebut. Namun selalu ada cara yang sesuai dengan kemampuan keuangan. Saya lebih suka menggunakan bahan-bahan dan cara alami, selain harganya terjangkau, juga aman dalam penggunaan jangka panjang. Di usia saya yang menginjak kepala tiga ini, tentu usaha menjadi cantik lebih butuh usaha. Bahagia banget setiap kali teman-teman atau kenalan menyangka saya masih berusia pertengahan dua puluhan. Yeay! Berikut adalah 5 tips cantik luar dalam kini dan nanti ala saya:

Tidur Teratur

Tubuh memiliki jam biologis. Malam hari adalah saatnya tubuh kita mengeluarkan racun dan beregenerasi termasuk kulit. Maka biasakanlah tidur teratur pada malam hari. Saya sendiri punya kebiasaan bergadang. Biasanya otak saya dalam kondisi prima pada jam 12 malam ke atas. Meski begitu, saya menyadari kebiasaan ini merusak tubuh. Untuk menyiasati hal tersebut, saya membiasakan diri untuk tidur cepat maksimal jam 10 malam dan bangun pada pukul tiga atau empat pagi. Ternyata jam segitu otak saya bisa mencapai kondisi prima untuk menulis.

Makan Buah-buahan dan Sayuran

Makan buah-buahan dan sayuran baik bagi kulit karena mengandung banyak serat, vitamin, dan mineral. Kulit kita membutuhkan nutrisi-nutrisi tersebut untuk meregenerasi kulit.

Minum Air Putih

Minum air putih minimal dua liter sehari. Air putih berfungsi melembapkan kulit, meregenerasi kulit agar enggak penuaan dini, meningkatkan elastisitas kulit, dan mencerahkan kulit.

Olahraga Teratur

Agar kulit sehat, kita mesti olahraga teratur. Saat olahraga, kita akan berkeringat. Keringat ini mendorong pori-pori mengeluarkan kotorannya. Dipercaya juga sebagai facial alami. Kulit jadi lebih kencang, lentur, dan halus.

Memakai Natur-E Pink Pomale Hand body lotion dan Natur-E Daily Soft Capsule Nourishing 300 IU

Salah satu cara agar kulit saya cantik luar dalam kini dan nanti adalah menggunakan Natur-E Pink Pomale Hand body lotion dan Natur-E DailySoft Capsule Nourishing 300 IU (Skin Intense Moisturizer).

Sudah sekitar setahun lebih saya menggunakan Natur-E Daily Noutrishing Lotion Hand & Body. Kini Natur-E meluncurkan varian baru yaitu Natur-E Pink Pomelo hand body lotion. Saya pun mencobanya, dan hasilnya saya suka sekali.

Ada tiga hal yang membuat Natur-E Pink Pomelo Hand body lotion bekerja optimal membuat kulit kita cantik:

  1. Natur-E Pink Pomelo hand body lotion terbuat dari ekstrak Pink Pomelo (Jeruk Bali) untuk membantu warna kulit tetap cerah & merata

Kamu mesti tahu kelebihan jeruk bali untuk kulit. Jeruk bali mengandung vitamin C yang berperan sebagai antioksidan, mencegah kerusakan kulit seperti mencegah penuaan dini, menghaluskan kulit, dan mencegah jerawat. Maka enggak heran jika Natur-E membuat produk dengan bahan alami jeruk bali ini.

  1. Cara kerja Natur-E Pink Pomelo hand body lotion adalah dengan mengusapkan ke kulit, lotionnya mengandung butiran-butiran atau e-beads yang mengandung vitamin E yang meresap sempurna pada kulit sehingga menjadi lembab dalam waktu yang lama.
  2. Tabir Surya (UV A and UV B protection) dapat melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari (UV A dan UV B).

Ketika kulit kita sering terpapar sinar matahari dan terkena radikal bebas, kulit menjadi kering dan warna lebih gelap. Natur-E Pink Pomelo Hand body lotion memberikan kelembapan ekstra agar kulit tetap cerah merata.

Agar kulit cantik luar dalam kini dan nanti, sempurnakan kebutuhan harian kulitmu dengan mengonsumsi vitamin E sehingga regenerasi kulitmu lebih cepat dan merata. Minum Natur-E 300 IU setiap hari berbentuk soft capsule yang memelihara kesehatan kulit. Natur-E 300 IU lebih optimal melembabkan, menjaga warna kulit tetap cerah, dan merata. Untuk informasi lebih lengkap, kamu bisa mengakses www.natur-e.co.id.

Jadi siapa bilang untuk memiliki kulit cantik luar dalam kini dan nanti membutuhkan biaya yang mahal? 5 tips di atas jika kamu praktikan secara disiplin dan teratur, insya Allah tetap cantik alami dalam setiap kesempatan dan dalam waktu lama. Selamat mencoba ^_^

Usia: 
33 Tahun
Name: 
Evi
Image: 
triger otp-1

Kode akan dikirim ke nomor berikut:


triger otp-2

Masukkan kode kamu
di sini:


triger otp-3

Kode yang kamu masukkan salah.

Yuk cek lagi!